Cara memasak ikan panggang santan

Para pemirsa dan ibu rumah tangga yang sayang suami kali ini kita akan memasak ikan panggang dengan santan pedas setelah anda sudah bisa membuat sate sendiri yang mana caranya sudah saya tulis pada post sebelumnya dan kali ini akan saya bagikan sebuah resep atau cara memasak ikan panggang santan pedas,. baiklah langsung saja kita ke dapur yuk.

ikan panggang santan pedas
Bahan-bahan :
  1. 2 ekor ikan gabus (kutuk)
Bumbu-bumbu :
  1. 2 cangkir santan kental
  2. daun salam secukupnya
  3. tomat untuk hiasan
  4. air garam 1 sendok makan
  5. gula merah
  6. 2 sendok makan asam kental
  7. dua ruas jari lengkuas
  8. dua batang serai
  9. tujuh buah Bawang Merah
  10. 2 sendok teh ketumbar
  11. 4 butir kemiri
  12. 2 ruas jahe
  13. 7 buah cabe merah
  14. 10 biji cabe rawit
  15. 1 ruas jari kunyit
Cara membuatnya :
  1. rendam ikan dalam air garam selama 5 menit lalu tiriska
  2. campurkan santan dan bumbu bumbu yang telah dihaluskan Dan tambahkan lengkuas serai garam dan gula didikan sambil diaduk-aduk menjadi kental
  3. masukkan air asam lalu angkat dari perapian bakar ikan sambil dibaluri saus santan sampai ikan menjadi masak.
  4. hidangkan dalam keadaan masih panas dengan dihiasi daun selada dan tomat diiris menurut selera. selmat menikmati ikan panggang santan pedas, lebih sempurna lagi jika anda memakan dengan nasi tiwul, wow super sekali. nikmati kekenyalan nasi tiwul santan pedas lalap jaling hemm, jadi lapar ya.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara memasak ikan panggang santan"

Post a Comment

Silahkan beri berkomentar